Modem pertama kali di ciptakan pada tahun 1950 untuk keperluan militer dan di gunakan sebagai bagian dari sistem pertahanan udara. Modem pertama di rancang untuk menahan penerima telepon dalam buaian dan memiliki hubungan kabel yang pergi dari buaian ke komputer.
Jenis-jenis atau Macam-macam Modem :
# Modem Dial-Up
Pengertian modem Dial-up adalah istilah teknologi dan informasi dalam bahasa Inggris yang mengacu kepada akses Internet dengan menggunakan jalur telepon tetap atau telepon bergerak.
# Modem ADSL
Pengertian dan fungsi Modem ADSL atau modem DSL adalah perangkat yang digunakan untuk menghubungkan komputer atau router ke saluran telepon, untuk menggunakan layanan ADSL.
Untuk memecah signal line telepon menjadi suara dan data.
# Modem Kabel
Pengertian Modem kabel adalah perangkat keras yang menyambungkan PC dengan sambungan TV kabel.
# Modem CDMA
Pengertian modem CDMA adalah modem nirkabel yang bekerja pada jaringan CDMA. modem CDMA nirkabel berperilaku seperti Hayes compatible dial-up modem. Perbedaan utama antara modem Hayes standar dan modem CDMA adalah bahwa modem hayes mengirim dan menerima data melalui saluran telepon tetap sementara modem CDMA mengirim dan menerima data melalui gelombang radio. Contoh : Modem Smarfren
# Modem GSM
Pengertian modem GSM adalah modem yang menggunakan telepon seluler sebagai sistem transfer datanya. Modem GSM ini akan dapat digunakan untuk seluruh kartu koneksi dari provider apapun asalkan GSM, seperti misalnya kartu telekomunikasi (atau kartu koneksi) dari PT Telkomsel, atau produk-produk XL Axiata, Axis, Indosat dan lain.
Demikian ulasan saya mengenai Pengertian Modem, fungsi dan jenis-jenisnya, terimakasih sudah berkunjung dan semoga ulasan ini bermanfaat buat anda.
0 Response to "Mempelajari Pengertian dan Fungsi Modem"
Post a Comment